Sebanyak 988 siswa Madrasah se-Kabupaten Bojonegoro, hari ini mengikuti Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tahun 2022. Peserta KSM ini berasal dari berbagai jenjang, mulai dari Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA).

"Ada 26 siswa belum mengirimkan draf pendaftarannya, jadi KSM tahun ini diikuti 988 siswi dari berbagai jenjang pendidikan Madrasah," ujar Sholihul Hadi, Kasi Pendidikan Madrasah (Pendma) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bojonegoro.

Pihaknya menjelaskan, KSM tahun 2022 ini ada 8 Mata Pelajaran (Mapel) yang diujikan. Mapel tersebut ialah Matematika, Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), Biologi, Fisika, Kimia dan Geografi, serta Ekonomi.

"Lokasi yang dijadikan tempat siswa mengikuti KSM ada 7 lokasi," lengkapnya.

Lokasi itu, sambungnya, di antaranya Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bojonegoro, MA Negeri 3 Bojonegoro, MA Islamiyah Balen, MA At-Tanwir Talun, MTs Negeri 1 Bojonegoro, MTs Negeri 2 Bojonegoro, dan MTs Negeri 5 Bojonegoro.

Pemilihan lokasi penyelenggaraan KSM itu sejak awal telah dibuat titik pembagian, guna pelaksanaan kompetisi lebih terkontrol. Sehingga jalannya KSM bakal lebih fair play.

Kasi Pendma Kantor Kemenag Bojonegoro menambahkan, nantinya akan diambil 10 besar yang terbaik dalam setiap Mapel yang diujikan untuk mewakili Kabupaten Bojonegoro ke Tingkat Provinsi Jawa Timur. Siswa Madrasah Ibtidaiyah akan diambil 20 besar terbaik, siswa Madrasah Tsanawiyah akan diambil 30 besar terbaik sedangkan untuk siswa Madrasah Aliyah akan diambil 80 besar terbaik.

"Dari KSM ini bisa menjadi pemicu anak-anak supaya meningkatkan literasi, baik itu literasi numerik, literasi sains, bahkan literasi budaya, untuk lebih berkembang. Semoga kedepan bisa meraih prestasi hingga tingkat nasional," pungkasnya berpesan. 

Sementara itu, Bambang Julianto selaku Panitia KSM mengungkapkan bahwa pelaksanaan KSM tahun 2022 ini selama 3 hari. Tanggal 13 Agustus pelaksanaan untuk siswa Madrasah Aliyah, tanggal 14 Agustus untuk siswa Madrasah Tsanawiyah dan sekarang ini tanggal 15 Agustus untuk siswa Madrasah Ibtidaiyah.

"Simulasi bagi siswa yang mengikuti KSM sudah dilaksanakan beberapa hari yang lalu. Simulasinya dilaksanakan tanggal 9 hingga tanggal 11 Agustus 2022 kemarin," tandasnya. Artikel Copas : blokBojonegoro.com 








Post A Comment:

0 comments: